Isco Sebut Madrid Sudah Move On Dengan Ronaldo

Pemain Timnas Portugal Cristiano Ronaldo (Kiri) Berduel Dengan Pemain Timnas Spanyol Isco Alarcon (Kanan).

Walibola.net  –  Pemain milik Real Madrid, Isco Menyebutkan jika kepergiaan Cristiano Ronaldo tidak berdampak buruk terhadap tim. Isco justru mengatakan jika ia senang dengan kepergiaan Ronaldo yang di nilai baik untuk beberapa pemain yang mulai bisa mencetak gol lebih banyak.

Ronaldo sendiri musim ini bergabung dengan Juventus dengan biaya mencapai 100 juta euro usai mengabdi selama sembilan musim di Santiago Bernabue.Ia sendiri merupakan mesin gol El Real dan pemain yang memiliki pengaruh yang sangat besar untuk kesuksesan Madrid dalam memborong Liga Champions Eropa.

Ya, fans Madrid jelas sangat merindukan Ronaldo yang merupakan pemain kesayangan mereka apalagi ia merupakan pemain yang paling banyak mencetak gol untuk klub asal Ibu Kota Spanyol ini. Total ia sudah menyumbang 450 gol bagi Loss Blanccos dan menjadikannya sebagai Legenda klub.

Namun mantan rekan Ronaldo, yakni Isco menilai jika klub sudah melupakan Ronaldo karena mereka mencoba untuk berpikir kedepan dengan tanpa sang mega bintang. Bersama pelatih baru Jullen Lopetegui El Real berhasil menyapu bersih dengan kemenangan di semua partai yang sudah di jalaini Madrid.

Isco sendiri menilai jika kontribusi yang di berikan Ronaldo memang sangat bagus untuk klub karena ia pemain yang luar biasa, namun hal tersebut tidak bisa kembali ke masa lalu karena klub hidup untuk masa depan.

”Cristiano merupakan pemain penting untuk Madrid musim lalu, dia bisa memberikan jaminan gol untuk klub ini. ia merupakan pemain yang mencetak 30-40 hingga 50 gol jadi hal tersebut memang benar benar baik. Tapi anda tidak bisa merubah masa lalu anda hanya bisa merubah masa depan, saya hanya bisa katakan saya senang melihat pemain yang tak banyak mencetak gol sekarang bisa mencetak banyak gol.”