Memiliki kulit cerah pastinya dambaan semua orang ya, khususnya kaum hawa. Terkadang kita sudah mencoba berbagai macam cara dan perawaran namun hasilnya sama sekali tidak ada perubahan, malah terkadang wajah kalian bisa lebih parah dari sebelumnya.
Sebelum paham cara mengecilkan pori-pori ada baiknya anda kenali dulu sebenarnya apa fungsi pori-pori, lubang kecil yang ada pada kulit wajah akan mengeluarkan keringat dan minyak, semua itu keluar dari pori-pori wajah yang berfungsi untuk melindungi kulit wajah ketika ada perubahan suhu agar seimbang.
Penyebab besarnya lubang pori-pori juga bisa datang dari berbagai faktor seperti faktor genetik atau bisa juga dari terlalu sering memijit jerawat, jika ada salah satu dari sekian banyak orang yang memiliki kulit berpori besar, berikut ini tips mudah yang bisa kami coba di rumah.
Salah satu hal penting dalam proses pengecilan pori-pori adalah dengan cara melakukan perawaran harian yang tepat dan benar, dan gunakanlah bahan perawatan yang benar-benar alami agar annti hasil dari kulit wajah anda tidak merusak sel jaringan yang lain.
Contohnya jika wajah anda berminyak coba lah produk yang memang mengurangi minyak dan sebaliknya jika wajah anda lebih bertekstur kering harus gunakan skincare yang lebih lembut dan jangan lupa tambahkan produk pelembab wajah.
Selain menggunakan produk olahan, anda bisa mencoba dengan bahan alami yang mudah didapatkan seperti buah lemon dan gula, cara penggunaanya cukup mudah hanya dengan memeras lemon dan campurkan dengan gula, setelah itu aplikasikan sambil digosok perlahan dengan gerakan memutar hingga merata pada kulit wajah.