Walibola.net – Matt Law yang mejadi seorang pundit di Sky Sport News menilai jika bertahannya Eden Hazard berkat di pecatnya manager Antonio Conte. Law menjelaskan jika Conte bertahan dan tak di pecat Chelsea,kemungkinan peluang Eden Hazard pergi dari Chelsea sangat begitu besar. Chelsea sendiri resmi memecat Antonio Conte pada awal musim lalu dimana dirinya di gantikan oleh Maurizio Sarri sebagai pelatih kepala.
Nah, ketika Conte masih menjabat sebagai pelatih Chelsea pada awal musim lalu, Hazard sendiri kerap melontarkan sebuah pernyataaan mengenai masa depannya. Mulai dari dimana sang pemain akan menetap, dan akan mencoba mencari tantangan baru. Hingga memuji Real Madrid sebagai klub yang di cita-citakan bermain disana. Semua pernyataan tersebut membuat managament Chelsea harap-harap cemas pasalnya sang pemain juga menjadi incaran Real Madrid yang musim lalu kehilangan sosok Cristiano Ronaldo.
Apalagi pada musim lalu Conte kerap di kritik karena gaya bermainnya yang lama-lama ke arah monoton hingga membuat para pemainnya sulit bergerak bebas. Hazard sendiri kerap mengeluh dengan taktik Conte pada musim lalu. Menurut analisi Law sendiri memecat Conte dan langsung menggantikannya dengan sosok Maurizio Sarri merupakan pilihan yang sangat tepat. Sarri dinilai efek yang membuat Hazard bertahan karena bisa memberikannya gaya bermain yang bebas di lini serang.
”Ketika pertandingan antara Belgia, dan Inggrid di Semifinal Piala Dunia lalu. Eden sering mengatakan perihal masa depannya dan Real Madrid menjadi tujuaan yang begitu bagus bagi semua pemain hebat.”
”Apakah Chelsea takut dengan hal itu ? tidak karena Hazard memiliki kontrak di sana, saya pikir Chelsea tepat memanfaatkan suasana, dimana pemecetan Conte dan kedatangan Sarri membuat Hazard memutuskan bertahan.”